-->

perilaku konsumsi mahasiswa dalam perspektif ekonomi islam (studi pada mahasiswa iain ponorogo)

Wardani, Rahayu Mei (2021) perilaku konsumsi mahasiswa dalam perspektif ekonomi islam (studi pada mahasiswa iain ponorogo). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
210717002_Rahayu Mei Wardani_Ekonomi Syariah-dikonversi.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Abstrak
Wardani, Rahayu Mei. Perilaku Konsumsi Mahasiswa Dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi pada Mahasiswa IAIN Ponorogo). Skripsi 2021. Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Ponorogo, Pembimbing: Dr. Luthfi Hadi Aminuddin, M.Ag
Kata kunci: Perilaku konsumsi, ekonomi Islam
Menurut Chaney, perilaku konsumsi mengacu kepada seluruh aktifitas sosial yang dilakukan, sehingga dapat mencirikan dan mengenali disamping apa yang telah mereka lakukan untuk memenuhi hidup. Sedangkan perilaku konsumsi Islam didasarkan atas rasionalitas berdasarkan Al-Qur’an dan As-Sunah.
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis pola perilaku konsumsi mahasiswa IAIN Ponorogo dalam perspektif Ekonomi Islam, menganalisis faktor yang mempengaruhi perilaku konsumsi mahasiswa IAIN Ponorogo, dan untuk menganalisis dampak perilaku konsumsi mahasiswa IAIN Ponorogo. Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, dengan tenik pengumpulan data berupa wawancara dan observasi. Dengan metode penelitian lapangan (field research).
Hasil penelitian Pola perilaku konsumsi mahasiswa IAIN Ponorogo menunjukkan kesenjangan antara teori dan praktik. Hal tersebut berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, prioritas konsumsi mahasiswa bukan sebatas kebutuhan saja tetapi juga keinginan. Sikap kesederhanaa konsumsi mulai bergeser mengikuti trend. Kurang peduli terhadap kegiatan sosial. Kurang memperhatikan barang-barang yang dikonsumsi. Terlalu bebas dalam mempergunakan harta yang dimiliki. Faktor yang mempengaruhi perilaku konsumsi mahasiswa IAIN Ponorogo adalah faktor internal dan eksternal. Faktor yang mempengaruhi itu adalah gaya hidup, teman bermain, dan motivasi. Perilaku konsumsi yang tinggi lebih membawa mahasiswa kedalam dampak negatif. Yaitu hidup menjadi boros, munculnya tindakan kriminal, tumbuhnya sifat individualis dan juga terlibat utang.
Saran dari penulis terhadap mahasiswa IAIN Ponorogo, diharapkan mampu mempertahankan sikap kesederhanaan dalam konsumsi, mengikuti trend boleh asal jangan terlalu memaksakan diri. Lebih bijak lagi dalam memprioritaskan antara kebutuhan dan keinginan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Luthfi Hadi Aminuddin
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 19 Nov 2021 02:51
Last Modified: 19 Nov 2021 02:52
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/16478

Actions (login required)

View Item View Item