Tinjauan Hukum Islam Terhadap Praktik Jual Beli Daging Sapi Di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun

Dzurriyati, Siti (2021) Tinjauan Hukum Islam Terhadap Praktik Jual Beli Daging Sapi Di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
UPLOUD E-THESIS.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Dzurriyati, Siti, 2021. Tinjauan Hukum Islam Terhadap Praktik Jual Beli Daging Sapi Di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun. Skripsi. Jurusan Hukum Ekonomi Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing Dr. Ahmad Junaidi, M.H.I.
Kata Kunci: Wadi>’ah, Jual Beli, Daging Sapi.
Dalam akad jual beli banyak sekali sistem pembayaran yang ditetapkan oleh penjual untuk menarik minat para pembelinya. Salah satu caranya yaitu dengan menggunakan sistem tabungan. Dalam praktik sehari-hari jual beli daging sapi ini akadnya didahului oleh wadi>’ah (tabungan), setelah akad tersebut selesai maka dilanjutkan dengan akad jual beli. Pada praktiknya harga daging sapi ini ditetapkan sendiri oleh pihak penjualnya. Di akhir akad para pembeli menerima daging sapi dengan jumlah yang telah ditentukan dan kualitas daging sapi yang diterima berbeda-beda.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana tinjauan Hukum Islam terhadap akad jual beli daging sapi di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun? (2) Bagaimana tinjauan Hukum Islam terhadap harga daging sapi pada jual beli daging sapi di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun? (3) Bagaimana tinjauan Hukum Islam terhadap kualitas daging sapi pada jual beli daging sapi di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun?

Adapun jenis penelitian yang dilakukan penulis yaitu penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sedangkan teknik pengumpulan data yang dilakukan penulis adalah menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis yang dilakukan menggunakan metode induktif yaitu metode yang menekankan pada pengamatan dahulu, lalu menarik kesimpulan berdasarkan pengamatan tersebut dengan menggunakan teori tinjauan hukum Islam.

Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa akad jual beli daging sapi di Pasar Dolopo Kabupaten Madiun telah memenuhi rukun dan syarat dalam teori wadi>’ah dan jual beli, semuanya telah sesuai dengan Hukum Islam karena tidak ada unsur kemudharatan di dalamnya dan tidak ada paksaan diantara keduanya. Harga daging sapi tersebut juga telah memenuhi syarat dalam Qimah al-Adl yaitu konsep harga yang adil karena keduanya sama-sama diuntungkan dan kesepakatan dilakukan oleh kedua belah pihak, sehingga telah sesuai dengan hukum Islam. Kualitas objek jual beli daging sapi tersebut juga sesuai dengan Hukum Islam, karena pada dasarnya ruang lingkup muamalah jual beli menggunakan prinsip antaradhin (saling ridho atau suka sama suka). Dan yang paling utama ialah tidak ditemukan unsur penipuan di dalamnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Ahmad Junaidi
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Muamalah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 28 Oct 2021 02:25
Last Modified: 28 Oct 2021 02:25
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/16260

Actions (login required)

View Item View Item