Upaya Peningkatan Kemampuan Public Speaking Dan Pola Pengembangan Seni Dakwah Mahasiswa Di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo

Muzakki, Ibnu Hamdan (2021) Upaya Peningkatan Kemampuan Public Speaking Dan Pola Pengembangan Seni Dakwah Mahasiswa Di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
210317099_IBNU HAMDAN MUZAKKI_SKRIPSI.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Muzakki, Ibnu Hamdan. 2021. Upaya Peningkatan Kemampuan Public Speaking dan Pengembangan Seni Dakwah Mahasiswa di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo.Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing,Dr. Kharisul Wathoni, M.Pd.I..

Kata kunci: Peningkatan, Public Speaking, Pengembangan, seni dakwah.
Realita hari ini pendidikan lebih fokus kepada aspek kognitif saja, sedangkan aspek psikis dan psikomotorik masih kurang. Keterampilan dalam bersosial dan berkomunikasi di depan umum harus diasah dengan aspek psikis dan apek psikomotorik. Pemenuhan keterampilan tersebut tidak hanya terbatas di dalam kelas saja, yang proses pendidikannya bertemu dengan guru. Proses mengasah kemampuan dalam public speaking bisa dalam sebuah wadah apapun muhadloroh, pelatihan public speaking atau yang lainnya. Bukan hanya dalam public speaking saja, namun juga bagaimana pengembangan seni dakwah untuk menyebarkan kabar atau ilmu pengetahuan kepada orang lain. Maka dipandang perlu seni dan keterampilan berbicara sebagai bentuk gerakan perubahan.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bentuk-bentuk peningkatan public speaking mahasiswa melalui di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo,(2) mendeskripsikan pola pengembangan seni dakwah mahasiswa melalui di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo, dan (3) mendeskripsikan dampak kegiatan public speaking dan seni dakwah di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo terhadap mahasiswa.
Untuk menjawab pertanyaan di atas, penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun Teknik analis data menggunakan konsep Miles Huberman dengan langkah-langkah yang pertama reduksi data, kedua penyajian data, dan yang ketiga adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi.
Berdasarkan pembahasan dan temuan penelitian bahwa (1) dalam meningkatkan segi kemampuan public sepaking mahasiswa pengurus memiliki bentuk kegiatan seperti MC (Master of Ceremony), pidato, MSQ dan Ice breaking pada satu wadah yaitu pelatihan public speaking. (2) Dalam pola pengembangan seni dakwah mahasiswa di UKM UKI Ulin Nuha dapat dilihat dari segi metode, strategi dan medianya, yang mampu memberikan nuansa baru dalam berdakwah. Karena di dalam seni, mahasiswa harus mahir dan paham terkait berdakwah.(3) Dampak kegiatan public speaking dan seni dakwah di UKM UKI Ulin Nuha IAIN Ponorogo mampu memotivasi berbicara dan mengembangan diri mereka untuk berani tampil di depan umum. Bisa mendistribusikan kader-kader terbaiknya dalam suatu perlombaan, sekaligus mengangkat nama baik kampus.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Kharisul Wathoni
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 02 Jun 2021 03:32
Last Modified: 02 Jun 2021 03:32
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/14542

Actions (login required)

View Item View Item