Pelaksanaan Program Takhassus Al-Qur’an Santriwati di Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo

Lestari, Mei (2021) Pelaksanaan Program Takhassus Al-Qur’an Santriwati di Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img]
Preview
Text
210317368_MEI LESTARI_PAI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Lestari, Mei. 2021. Pelaksanaan Program Takhassus Al-Qur’an Santriwati di Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN). Pembimbing, Fery Diantoro, M.Pd.I.

Kata kunci: Pelaksanaan, Takhassus Al-Quran.

Al-Qur’an sebagai pedoman hidup maka harus dibaca, dihafal, dipahami, serta diamalkan. Dalam meningkatkan kelancaran dan menjaga hafalan Al-Qur’an santriwati takhassus di Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo, maka pembelajaran tahfidzul Qur’an diperlukan strategi pembelajaran yang dengannya akan membuat santriwati lebih mudah dalam menghafalkan Al-Qur’an. Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo memberikan berbagai strategi pembelajaran dalam menghafalkan Al-Qur’an di kelas takhassus Al-Qur’an, karena strategi tersebut dianggap berkesinambungan untuk meningkatkan kelancaran dan juga dalam menjaga hafalan Al-Qur’an santriwati program takhassus Al-Qur’an.
Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan bagaimana strategi pelaksanaan program takhassus Al-Qur’an santriwati di Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo. (2) Untuk mendeskripsikan apa saja nilai-nilai yang muncul dalam pelaksanaan program takhassus Al-Qur’an santriwati di Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo. (3) Untuk menganalisis faktor penghambat dan pendukung pelaksanaan program takhassus Al-Qur’an santriwati Pondok Pesantren Darul Fikri Bringin Kauman Ponorogo.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus yang bersifat analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Milles & Huberman meliputi reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan atau verifikasi.
Adapun hasil dari penelitian ini adalah (1) Strategi yang dilakukan program takhassus meliputi persyaratan-persyaratan seperti tes bacaan, tes hafalan, tes bahasa arab dan tes wawancara, lalu target yang harus dipenuhi dalam setiap jenjang yaitu kelas 2 MTs 10 juz, 3 MTs 15 juz, 1 MA 20 juz, 2 MA 25-30 juz, 3 MA menyempurnakan bagi yang belum selesai dan persiapan untuk ujian tahfidz 30 juz, diterapkan juga evaluasi seperti tasmi’ itqan, istamir ayat, dan juga lajnah bulanan untuk melihat tingkat keberhasilan santri. (2) Nilai-nilai yang muncul pada pelaksanaan program takhassus Al-Qur’an santriwati di Pondok Darul Fikri yaitu nilai religius, tanggung jawab, kerja keras, disiplin, kerja keras. (3) Faktor pendukung dan penghambat: (a) Faktor penghambat: faktor santri yaitu mood buruk, kurangnya dukungan orang tua, waktu yang sempit dalam menghafal, banyak ayat yang asing, ayat yang mirip, lelah, jenuh atau bosan. Faktor lingkungan yaitu teman yang bising sehingga tempat untuk menghafal menjadi tidak nyaman dan tidak bisa fokus. (b) Faktor pendukung: Dukungan dari orang tua, motivasi dari Ustadzah, mengikuti daurah seputar tahfidz, dekat teman yang semangat menghafal, menggunakan satu mushaf, mengingat niat awal, tempat yang nyaman.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Fery Diantoro
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 31 May 2021 00:49
Last Modified: 31 May 2021 00:49
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/14222

Actions (login required)

View Item View Item