WANITA KARIR DALAM MASA IHDA>D DI DESA GROBOGAN KECAMATAN JIWAN KABUPATEN MADIUN DITINJAU DARI HUKUM ISLAM

Gustaviani, Lintang Cahya (2021) WANITA KARIR DALAM MASA IHDA>D DI DESA GROBOGAN KECAMATAN JIWAN KABUPATEN MADIUN DITINJAU DARI HUKUM ISLAM. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img]
Preview
Text
LINTANG CAHYA - 210117167.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Gustaviani, Lintang Cahya, 2021. Wanita Karir Dalam Masa Ihda>d di Desa Grobogan Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun Ditinjau Dari Hukum Islam. Skripsi. Jurusan Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing Dr. H. Agus Purnomo, M.Ag.

Kata kunci/keyword: Ihdad, Wanita Karir.

Ihda>d adalah masa berkabung seorang wanita yang ditinggal mati oleh suaminya yang dalam masa itu tidak boleh bersolek atau berhias dengan memakai perhiasan, pakaian yang berlebihan, wangi-wangian, celak mata, dan yang lainnya, juga tidak boleh keluar rumah tanpa adanya keperluan yang mendesak. Ihda>d dilakukan selama empat bulan sepuluh hari. Hukum melaksanakan ihda>d adalah wajib menurut pendapat mayoritas ulama’. Namun, masih banyak sekali wanita karir di Desa Grobogan Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun yang tidak melaksanakan ihda>d yang sesuai dengan aturan hukum Islam.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana penerapan ihda>d wanita karir di Desa Grobogan Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun ditinjau dari hukum Islam? (2) Bagaimana implikasi dari penerapan ihda>d wanita karir di Desa Grobogan Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun ditinjau dari hukum Islam?
Adapun jenis penelitian yang dilakukan penulis merupakan penelitian lapangan yang menggunakan metode kualitatif, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan adalah dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis yang digunakan adalah metode deduktif yaitu pembahasan yang diawali dengan mengemukakan teori-teori atau ketentuan yang bersifat umum dan selanjutnya dikemukakan kenyataan yang bersifat khusus.
Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Penerapan ihda>d wanita karir di Desa Grobogan Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun masih belum terlaksana dengan baik sesuai dengan aturan dan ketentuan agama Islam. Berdasarkan ijma>’ para ulama dari empat mazhab bahwa ihda>d hukumnya wajib atas istri yang menjalani iddah kematian suami (iddah wafat). Adapun bagi wanita karir yang memiliki tanggungjawab pekerjaan diluar rumah yang tidak bisa ditinggalkan begitu saja dan juga harus memenuhi kebutuhan keluarganya karena tidak ada lagi yang menafkahinya, maka dalam keadaan dhoruro>h seperti ini wanita karir tersebut boleh meninggalkan kewajibannya berihda>d akan tetapi tetap harus berusaha menjalankan ketentuan-ketentuan ihda>d yang sesuai dengan hukum Islam. Adapun wanita karir yang dalam melaksanakan pekerjaannya tidak akan mempengaruhi karirnya apabila ia melaksanakan ihda>d maka wajib baginya melaksanakan ihda>d. Dampak yang dapat ditimbulkan bagi wanita karir yang melaksanakan kewajiban ihda>d yang sesuai dengan aturan agama Islam adalah mereka bisa kehilangan pekerjaannya apabila ia berada dibawah naungan instansi atau lembaga tertentu.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: AGUS PURNOMO
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1899 Other Law and Legal Studies > 189999 Law and Legal Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan al-Ahwal al-Syakhshiyyah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 31 May 2021 00:35
Last Modified: 31 May 2021 00:35
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/14209

Actions (login required)

View Item View Item