Dewi, Hanna Lusya (2021) Analisis Peran Strategi Pemasaran Word Of Mouth Marketing Pada Usaha Kerajinan Wayang Asmoro Jati Art Cepoko Ngrayun Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.
|
Text
210716072_HannaLusyaDewi_EkonomiSyariah.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Dewi, Hanna Lusya. Analisis Peran Strategi Pemasaran Word Of Mouth Marketing Pada Usaha Kerajinan Wayang Asmoro Jati Art Cepoko Ngrayun Ponorogo. Skripsi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Ekonomi Syariah.
Kata Kunci : Strategi Pemasaran,Peran Word Of Mouth Marketing.
Strategi pemasaran merupakan pondasi penting sebuah perusahaan dalam menjalankan roda organisasi, menurut teori strategi pasar perlu dipersiapkan sejak dini agar tujuan pemasaran tepat sasaran. Akan tetapi pada studi kasus ini tidak dilakukan kegiatan-kegiatan pemasaran bagaimana seharusnya baik secara offline maupun online hal ini dikarenakan adanya keterbatasan dari pengusaha namun pemesanan selalu ada.
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis segmentasi, target dan posisi pasar serta menganalisis peran strategi pemasaran word of mouth dalam meningkatkan penjualan pada usaha kerajinan wayang Asmoro Jati Art Cepoko Ngrayun Ponorogo. Dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1) Bagaimana segmentasi, target dan posisi pasar usaha kerajinan wayang Asmoro Jati Art Cepoko Ngrayun Ponorogo?. 2) Bagaimana peran strategi pemasaran Word of mouth marketing dalam meningkatkan penjualan kerajinan wayang Asmoro Jati Art Cepoko Ngrayun Ponorogo?
Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan penelitian lapangan. Penelitian ini mengutakan metode kualitatif studi kasus, yang menjelaskan tentang segmentasi, target dan posisi pasar serta peran strategi word of mouth marketing dalam meningkatkan penjualan pada usaha kerajinan wayang Asmoro Jati Art Cepoko Ngrayun Ponorogo. Data yang diperoleh yakni data berupa wawancara dan observasi kemudian menjelaskannya dalam bentuk uraian kata, yang selanjutnya dipaparkan dalam bentuk laporan bersifat analisis.
Dari penelitian disimpulkan bahwa segmentasi kerajinan wayang Asmoro Jati Art yaitu berdasarkan segmentasi geografis dan segmentasi demografis. Target Pasar kerajinan wayang Asmoro Jati Art adalah pasar sasaran primer dan pasar sasaran sekunder. Dan posisi kerajinan wayang Asmoro Jati Art yaitu positioning berdasarkan masalah, dan value added service. Peran strategi pemasaran Word of mouth marketing pada usaha kerajinan wayang Asmoro Jati art Cepoko Ngrayun Ponorogo berperan penting di mana pesan yang di sampaikan oleh pelanggan yang sudah mempunyai pengalaman mudah di percaya dan bermanfaat yang membuat pengusaha tidak perlu mengeluarkan biaya untuk melakukan periklanan. Dari keterbatasan Bapak Agus yang tidak mengerti media sosial dan tidak mau untuk mempelajarinya dikarenakan ada keterbatasan fisik, kekurangan ini ditutupi oleh konsumen yang secara tidak langsung melakukan pemasaran melalui media sosial dengan membagikan foto wayang yang dibeli ke media sosialnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Dwi Setya Nugrahini |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 18 May 2021 07:56 |
Last Modified: | 18 May 2021 07:56 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/13649 |
Actions (login required)
View Item |