Solikhah, Mar'atus (2020) Analisis Prinsip 5C terhadap Kelayakan Realisasi Penyaluran KPR Bersubsidi pada Nasabah Bank BTN KCPS Madiun. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
SKRIPSI MAR'ATUS SOLIKHAH.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Solikhah, Mar’atus. 2020. Analisis Prinsip 5C terhadap Kelayakan Realisasi Penyaluran KPR Bersubsidi pada Nasabah Bank BTN KCPS Madiun.
Skripsi, Jurusan Perbankan Syariah (PS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Pembimbing Dr. H. Luthfi Hadi Aminuddin, M.Ag.
Kata Kunci: Prinsip, Dampak, Pembiayaan Bermasalah.
Bank BTN KCPS Madiun menggunakan prinsip 5C dalam menganalisis kelayakan nasabah. Dari kelima prinsip tersebut ada satu prinsip yang penerapannya kurang maksimal, yaitu pada prinsip character. Hal ini yang menimbulkan adanya pembiayaan bermasalah. Kurangnya ketelitian pihak karyawan dalam menganalisis karakter nasabah yang menimbulkan adanya ketidak jujuran dan i’tikad buruk nasabah dalam memberikan informasi. Hal ini yang menyebabkan nasabah mengalami keterlambatan pembayaran angsuran tiap bulan, bahkan menunggak pembayaran angsuran tiap bulan.
Penelitian ini merupakan penelitian field research yang dilaksanakan pada Bank BTN KCPS Madiun. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data tentang penerapan prinsip 5C dan dampak penerapan prinsip 5C dalam menganalisis kelayakan nasabah pembiayaan KPR di Bank BTN KCPS Madiun. Sumber data yang dilakukan untuk penelitian ini adalah data primer dari karyawan Bank BTN KCPS Madiun. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi kepada pihak bank. Teknik pengecekan keabsahan data dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik triangulasi. Teknik pengolahan data dilakukan dengan reduksi data, display data dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Analisis data diperoleh secara deskriptif untuk kemudian ditarik kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari lima prinsip kelayakan nasabah, ada satu prinsip yang belum diterapkan dengan maksimal. Yaitu analisis character yang dilakukan bank hanya dengan wawacara kepada nasabah saja, tidak ada pihak lain terkait dengan nasabah atau masyarakat sekitar yang diwaancarai. Sehingga bank hanya bisa memberikan penilaian karakter nasabah dari satu sudut pandang saja. Hal ini yang menimbulkan adanya ketidakjujuran dan i’tikad buruk nasabah dalam pengembalian pembiayaan. Untuk meminimalisir resiko tersebut, ada baiknya bank memberikan jangka waktu yang lebih efektif untuk poses analisa nasabah. Selain itu bank juga bisa melakukan kunjungan langsung ke tempat usaha nasabah secara berkala guna melihat perkembangan usaha nasabah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Luthfi Hadi Aminuddin |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 23 Nov 2020 02:33 |
Last Modified: | 23 Nov 2020 03:45 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/11511 |
Actions (login required)
View Item |