--> -->

Metode Keteladan dan Punishment yang Terkandung dalam Al-qur'an Surat Al-Ahzab ayat 21 dan Al-Qur'an Surat An-Nahl ayat 125 Menurut Tafsir Al-Misbah Karya M.Quraish Shihab

Sari, Agustina Purnama (2020) Metode Keteladan dan Punishment yang Terkandung dalam Al-qur'an Surat Al-Ahzab ayat 21 dan Al-Qur'an Surat An-Nahl ayat 125 Menurut Tafsir Al-Misbah Karya M.Quraish Shihab. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI AGUSTINA PURNAMA SARI_210316002.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Sari, Agustina Purnama. 2020. Metode Keteladanan dan Punishment yang
Terkandung Dalam Al-Qur’an Surat al-Ah}za>b ayat 21 dan Al-Qur’an surat an-Nah}l
ayat 125 dalam Tafsir Al- Misbahkarya M. Quraish Shihab. Skripsi. Jurusan
Pendidikan Agama Islam, FATIK, IAIN PONOROGO. Program Sarjana S-1.
Pembimbing Ahmad Nu’man Hakiem, M.Ag.
Kata kunci: Metode Keteladanan. Punishment, M. Quraish Shihab, Tafsir Al￾Misbah.
Latar belakang penelitian ini adalah diangkat dari studi kasus yang mana pada
kenyatannya di bidang pendidikan terjadi krisis keteladanan. Seharusnya guru
menjadi contoh yang baik bagi anak didiknya tetapi di lapangan banyak guru yang
memberikan contoh buruk seperti memberikan hukuman berupa kekerasan ketika
anak melakukan kesalahan. Hal tersebut tidak seharusnya dicontoh. Dalam hal ini
mungkin sebagian besar guru belum memahami penerapan metode yang tepat,
sehingga ia berlaku sewenang-wenangnya terhadap siswa. Guru seharusnya
menggunakan metode yang baik sebagaimana yang di contohkan oleh rasulullah. Al￾Qur’an al-ah}za>b ayat 21 dan Al-Qur’an surat an-nah}l ayat 125 ini menjelaskan
tentang metode keteladanan dan punishment.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui konsep metode keteladanan dan
punishment yang terkandung dalam Al-Qur’an al-ah}za>b ayat 21 dan Al-Qur’an
surat an-nah}l ayat 125 dan (2) mengetahui implementasi metode keteladanan dan
punishment yang terkandung dalam Al-Qur’an al-ah}za>b ayat 21 dan Al-Qur’an
surat an-nah}l ayat 125 dalam proses pembelajaran.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitiankepustakaan (Library Research,
sedangkan pengumpulan datanya menggunakan metode content analisis atau analisis
isi dari kitab tafsir Al-Misbah jilid vii dan xi serta buku yang berkaitan dengan
metode keteladanan dan punishment. Data yang digunakan berupa data primer dari
kitab tafsir al-Misbah dan buku menelusuri metode pendidikan dalam Al-Qur’an.
Sedangkan untuk data sekunder berupa buku-buku pendukung terkait dengan metode
pendidikan dan buku cahaya cinta dan canda terkait biografi M. Quraish Shihab.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwametode keteladanan yang terkandung
di dalam al-qur’an suratal-ah}za>b ayat 21 adalah yang sesuai dicontohkan oleh
Rasulullah dalam perang khandaq yakni keteladanan Rasulullah saw dalam mendidik
umat pada masa beliau mengisyarahkan kepada pendidik milenial dewasa ini agar
dalam mendidik tidak hanya mahir dalam aspek komunikasi, dan hebat dalam
penyampaian tetapi harus sesuai antar perkataan dan perbuatan dalam artian harus
benar-benar terjun langsung. Metode punishment yang terkandung di dalam AlQur’an surat an-nah}l ayat 125 bukan mengarah pasti terhadap hukuman, namun
adalah langkah yang harus dilakukan sebelum hukuman itu diterapkan yakni nasihat
yang baik yang harus diberikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Ahmad Nu'man Hakiem
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 18 Jun 2020 01:51
Last Modified: 18 Jun 2020 01:51
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/10481

Actions (login required)

View Item View Item